IFRS Assess adalah alat pemodelan dan simulasi yang membantu Perusahaan dalam memahami dampak penerapan PSAK 74 pada seluruh lini bisnis.
Fitur Utama
Mendukung investigasi dan proses pengambilan keputusan yang efektif dan efisien di seluruh lini bisnis yang disyaratkan oleh ketentuan PSAK 74.
Solusi berbasis spreadsheet fleksibel yang memungkinkan pengguna menyesuaikannya untuk fitur produk dan struktur reasuransi yang dimiliki.
Mendukung penetapan cakupan, desain dan perencanaan sistem-sistem yang dipengaruhi oleh penerapan PSAK 74.
Menunjukkan kepada pemangku kepentingan bagaimana indikator keuangan utama, seperti Laba Rugi dan Neraca, cenderung berbeda antara PSAK 62 dan PSAK 74.
Investigasi dan pengambilan keputusan
Selidiki bagaimana interpretasi yang berbeda dari prinsip PSAK 74 dapat berdampak pada berbagai komponen pelaporan. Interpretasi meliputi:
Pengelompokan kontrak asuransi dan reasuransi.
Unit pertanggungan (coverage units) dalam amortisasi CSM (unit pertanggungan dapat diatur di tingkat grup).
Opsi atas pendekatan untuk menghitung Penyesuaian Risiko (Risk Adjustment).
Penilaian atas opsi Pendekatan Nilai Wajar (Fair Value) dan Retrospektif Modifikasi (Modified Retrospective) saat menghitung dampak atas transisi dan keuntungan di masa depan.
Analisis terhadap opsi struktur reasuransi yang berbeda.
Manfaat
Memberikan informasi yang bernilai dalam melakukan penilaian dan pengambilan keputusan atas berbagai opsi dan interpretasi yang diizinkan dalam prinsip PSAK 74.
Memungkinkan manajemen untuk lebih proaktif dan dapat membuat keputusan strategis yang tepat menjelang implementasi PSAK 74.
Fleksibel dan dinamis
IFRS Assess mudah dipahami, digunakan, dan diperbarui:
IFRS Assess adalah alat berbasis Excel, dengan semua perhitungan menggunakan fungsi dasar Excel, yang transparan dan dapat diakses oleh beragam pengguna.
Formula dan input dapat disesuaikan untuk mengakomodasi produk dan fitur reasuransi Perusahaan.
Grafik keluaran dinamis dan ideal untuk laporan dan presentasi. Lokasi kontrol terpusat yang memungkinkan proses diatur dan dijalankan dengan cepat dan sederhana.
Tata letak dan pemformatan spreadsheet mengikuti best practice, membuat aliran data menjadi intuitif dan mudah diikuti.
Manfaat
Memberikan wawasan yang relevan dengan memungkinkan fitur produk dan perusahaan yang unik, seperti struktur biaya yang kompleks.
Memfasilitasi interaksi dan diskusi di seluruh fungsi Aktuaria dan Keuangan dengan menyajikan perhitungan dan hasil dalam format yang dapat diakses bersama.
Memfasilitasi pelatihan anggota tim implementasi dan edukasi kepada seluruh pemangku kepentingan.
Cakupan, desain dan perencanaan
IFRS Assess memfasilitasi aspek-aspek berikut dari penetapan cakupan, desain dan perencanaan sistem aktuaria:
Kebutuhan dan spesifikasi data untuk bisnis yang masih in force dan mengambil keputusan atas pendekatan secara retrospective atau modified retrospective.
Desain model aktuaria, termasuk pengelompokan model point dan CSM dan perhitungan komponen kerugian (loss component).
Metodologi untuk penetapan coverage unit, menghitung CSM dan loss component.
Alur permrosesan data dan desain atas proses perhitungan yang diperlukan.
Desain paket untuk melakukan pengujian dan melakukan validasi secara independent atas model aktuaria.
Manfaat
Memungkinkan penilaian atas pilihan yang tersedia sebelum membuat perubahan dengan biaya yang tinggi, dan investasi pada, sistem dan model yang ada saat ini dan yang baru.
Memastikan bahwa implementasi dari setiap perubahan yang diperlukan efektif, efisien dan menghindari biaya implementasi yang tidak diperlukan.
Mengurangi risiko proyek secara keseluruhan.
Demonstrasi profil keuntungan
Output dari IFRS Assess menunjukkan bagaimana metrik keuangan utama cenderung berbeda antara IPSAK 62 dan PSAK 74:
Perhitungan akurat dari P&L dan komponen Neraca berdasarkan PSAK 74 seperti pendapatan asuransi (insurance revenue) dan biaya layanan asuransi (insurance service expenses).
Grafik memberikan representasi visual yang komprehensif tentang bagaimana arus kas laba berdasarkan PSAK 74, arus kas laba berdasarkan PSAK 62, dan risk adjustment dirilis dari waktu ke waktu.
Laporan dinamis memungkinkan pengguna untuk membandingkan profil keuntungan antar produk, unit bisnis dan kelompok polis.
Manfaat
Memberikan kejelasan dan kepastian kepada manajemen tentang dampak berbagai keputusan terhadap Neraca dan Laporan Laba Rugi berdasarkan PSAK 74.
Berfungsi sebagai proof of concept/replicator untuk solusi pemodelan yang baru atau yang sudah ada.
Untuk detail lebih lanjut tentang IFRS Assess silahkan hubungi kami.
Diterjemahkan dari "Introducing IFRS Assess - Simplifying IFRS 17 implementation"
https://mbeconsulting.com/introducing-ifrs-assess-ifrs-17-implementation/